Ticker

6/recent/ticker-posts

9 Makanan Khas Blitar Yang Paling Enak dan Lezat

Makanan Khas Blitar – Hay guys, kita jumpa lagi dengan artikel Halomuda.com, tahaukah kamu jika Blitar adalah kota proklamasi, karena di sanalah Bapak Soekarno sang Proklamator Republik Indonesia dilahirkan dan bersemayam. Sebagai identitas Indonesia yang memiliki banyak aneka ragam kekayaan bangsa, Blitar menyimpan banyak akan kekayaan wisata kulinernya yang enak dan lezat dan akan kita bahas kali ini.

Kota Blitar berada di bagian selatan wilayah administratif Provinsi Jawa Timur. Biasanya masyarakat dari luar kota, luar provinsi, bahkan dari luar jawa mengunjungi Kota Blitar ini untuk berziarah ke Makam Bung Karno. Dan jka kamu juga akan berwisata ke Blitar, jangan sampai melewatkan wisata kulinernya yang lezat di sana untuk kamu singgahi.

Nah jika kamu mulai penasaran makanan khas apa saja yang menjadi incaran para wisatawan di daerah Blitar. Kita simak saja artikel Halomuda.com kali ini. Inilah berbagai kuliner dan oleh-oleh khas daerah Blitar yang bisa kamu coba, diantaranya adalah.

Makanan Khas Blitar Paling Enak dan Lezat

  1. Rujak Cingur Khas Blitar

Makanan Khas Blitar Paling Enak dan Lezat

Makanan khas Blitar yang sangat terkenal ini adalah rujak cingur. Makanan ini adalah makanan khas tradisional dari Kota Blitar yang mudah kita jumpai. Bahan utama dalam pembutan rujak cingur ini menggunakan lidah sapi, dan bahan lainnya seperti mentimun, kerahi, bengkuang, nanas, mangga muda, kedondong, lontong, tahu, tempe, taoge, kacang panjang, dan kangkung.

Cara membuat makanan khas Blitar ini yaitu cingur atau lidah sapi dan bahan tambahan lainnya dicampur dengan bumbu saus yang terbuat dari petis udang, gula merah, kacang tanah, cabai, bawang goreng, garam dan potongan pisang klutuk. Kamu wajib mencoba rujak cingur ini karena memiliki cita rasa yang sangat gurih, sehingga dapat membuat kamu ketagihan.

  1. Wajik Kletik Khas Blitar

Makanan Khas Blitar Paling Enak dan Lezat

Wajik kletik juga merupakan salah satu makanan khas Blitar yang cukup banyak digemari. Makanan ini adalah oleh-oleh khas Blitar yang berbahan dasar dari gula kelapa dan beras ketan. Sebagai ciri khas tersendiri, wajik kletik dibungkus dengan sangat sederhana, yaitu dibungkus dengan menggunakan kulit jagung yang sudah kering atau disebut dengan klobot.

Jika kamu sedang berkunjung ke daerah Blitar, jangan sampai melewatan oleh-oleh makanan khas Blitar yang satu ini. Karena kamu bisa menikmati cita rasa yang dimiliki wajik kletik yang manis, gurih, dan mempunyai tekstur kletik-kletik saat dimakan.

  1. Geti Khas Blitar

Makanan Khas Blitar Paling Enak dan Lezat

Selain wajik kletik, makanan khas Blitar yang bisa jga dijadikan sebagai oleh-oleh khas Blitar kali ini adalah geti. Geti merupakan sajian oleh-oleh khas Blitar yang terbuat dari bahan kacang, gula merah, dan wijen. Makanan ini diketahui memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi, sehingga seringkali dan banyak dicari oleh masyarakat, pelancong atau pun wisatawan.

Makanan khas Blitar ini biasanya oleh masyarakat Blitar dijadikan sebagai hidangan tamu pada saat lebaran dan acara pernikahan. Selain itu kamu juga bisa membelinya sebagai oleh-oleh untuk keluarga atau teman dirumah.

  1. Pecel Khas Blitar

Makanan Khas Blitar Paling Enak dan Lezat

Pecel blitar juga menjadi salah satu daftar makanan khas Blitar yang banyak dicari oleh para wisatawan. Mungkin nasi pecel sudah menjadi kuliner khas di beberapa daerah. Tetapi, ada perbedaan tersendiri dengan nasi pecel yang merupakan kuliner khas Blitar ini. Karena nasi pecel khas Blitar memiliki perbedaan pada rasanya yang tidak terlalu manis dan kacangnya tidak dihaluskan dengan lembut.

Untuk membuat makanan khas Blitar ini menggunakan bahan-bahan untuk membuat sambal pecelnya masih seperti pada umumnya, yaitu kacang tanah yang disangrai, diberi bumbu kencur, cabai rawit, daun jeruk purut, bawang putih, gula merah, garam, dan asam jawa yang dimasak jadi satu. Sepertinya kamu wajib mencoba kenikmatan makanan yang satu ini.

  1. Nasi Ampok Khas Blitar

Makanan Khas Blitar Paling Enak dan Lezat

Selanjutnya makanan khas Blitar yang sangat tradisional ini adalah nasi ampok. Makanan ini merupakan makanan pokok pengganti nasi yang terbuat dari jagung. Kamu bisa menjumpai kuliner ini dengan mudah di sekitar alun-alun Blitar. Untuk membeli makanan ini hanya perlu mengeluarkan uang sebanyak 4.000 rupiah saja, maka kamu bisa mendapatkan kelezatan dan kandungan manfaat nasi ampok.

Biasanya makanan khas Blitar ini akan lebih nikmat jika disajikan dengan sambal tomat, sayur rebus, serta ditambah dengan ikan asin. Dengan demikian lengkap sudah cita rasa makanan khas blitar yang sangat gurih dan lezat ini yang wajb kamu cicipi.

  1. Es Pleret Khas Blitar

Kuliner minuman khas Blitar yang namanya es pleret ini juga merupakan makanan khas Blitar yang banyk dicari dan wajib kamu coba sahabat. Es pleret ini adalah minuman es yang terbuat dari bahan dasar tepung beras. Agar lebih menarik, manis dan juga menyegarkan, biasanya es pleret ini disajikan dengan menggunakan sirup dan santan sehingga rasanya lebih segar dan gurih.

  1. Susu Jahe Khas Blitar

Makanan Khas Blitar Paling Enak dan Lezat

Selain itu, masih ada makanan khas Blitar yang harus kamu coba yakni susu jahe blitar. Meskipun hanya susu jahe, tetapi susu jahe khas blitar ini memiliki rasa yang sangat nikmat dan pas untuk menemani kamu di malam hari yang dingin dengan menikmati secangkir susu jahe khas Blitar yang hangat.

Makanan khas Blitar ini cukup mudah ditemui, kamu bisa mendapatkan susu jahe inidi tempat para pedagang STMJ yang menggunakan gerobak di pinggir-pinggir jalan. Jika kamu ingin membelinya kamu hanya perlu mengeluarkan uang sebesar 4.000 rupiah saja untuk bisa menikmati hangatnya minuman khas dari daerah blitar ini.

  1. Peyek Uceng Khas BlitarMakanan Khas Blitar Paling Enak dan LezatBerikut ini adalah makanan khas Blitar yang sangat enak yakni peyek uceng. Seperti yang diketahui banyak orang, peyek adalah makanan cemilan kering yang renyah dan gurih. Nah peyek uceng inilah yang menjadi salah satu olahan peyek yang menjadi kuliner khas Blitar. Peyek uceng merupakan olahan peyek yang dibuat dengan bahan dasar dari ikan uceng.

    Ikan uceng merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang memiliki bentuk tubuh bulat dan memanjang, serta hanya berukuran sebesar jari kelingking. Bahan tambahan lain untuk membuat makanan khas Blitar ini masih sama dengan pembuatan peyek pada umumnya, yakni seperti tepung beras, santan, tepung sagu, dan jeruk.

    Untuk mebuat makanan khas Blitar ini dengan hasil olahan yang baik, peyek ucang harus digoreng dengan benar. Nah jika kamu sedang berkunjung ke daerah Blitar, kamu bisa menjadikan makanan khas ini sebagai oleh-oleh, karena di Blitar peyek uceng dijadikan sebagai oleh-oleh khas lokal yang mudah ditemui.

    1. Es Drop Khas Blitar

    Makanan Khas Blitar Paling Enak dan Lezat

    Masih ada lagi makanan khas Blitar yang sangat menyegarkan di tenggorokan yakni es drop. Es Drop ini merupakan minuman es yang bentuknya hampir sama dengan es krim. Makanan khas ini juga termsauk sebagai makanan yang banyak dicari oleh para wisatwan karena bagi mereka bisa menghilangkan rasa haus disaat perjalanan.

    Biasanya makanan khas Blitar ini disajikan dengan dibungkus kertas dan disimpan di dalam termos agar tidak mudah mencair. Sebagai ikon tersendiri, termos yang dipakai oleh para pedagang ini adalah termos yang berwarna merah. Kuliner minuman yang satu ini bisa kamu temukan dengan mudah di sekitar Makam Bung Karno, Alun-alun Blitar, dan tempat wisata lainnya di Blitar.

The post 9 Makanan Khas Blitar Yang Paling Enak dan Lezat appeared first on HALO DUNIA.



from HALO DUNIA http://ift.tt/2uVdGkn
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments