Polres Madiun – Bhabinkamtibmas Kepolisian Sektor Saradan Resort Madiun, Brigadir Dwi Saputro bakti bersama warga gotong royong membangun jalan menuju makam sesepuh Desa Sumbersari, Kecamatan Saradan.
Nampak puluhan warga bersama Brigadir Dwi Saputro bahu membahu memperbaiki jalan menuju makam tersebut, Rabu (10/5/2017).
Hal ini sesuai arahan Kapolres Madiun AKBP I Made Agus P. S.I.K., M.Hum. agar Bhabinkamtibmas setiap kegiatan harus selalu ada dan melekat di tengah masyarakat Desa binaanya baik itu kegiatan hajatan, kerja bhakti dan kegiatan sosial lainya.
“Tujuanya supaya masyarakat lebih kenal dan dekat dengan sosok bhabinkamtibmas Polri, sehingga setiap informasi menyangkut gangguan kamtibmas masyarakat akan lebih cepat melaporkan ke Bhabinkamtibmas. Sehingga komunikasi dua arah berjalan dengan baik terutama dalam hal menyampaikan program – program Kepolisian seperti pos Ronda agar di galakan, tamu wajib lapor dan menjaga kondusifitas wilayah semua elemen masyarakat” Ujar Dwi Saputro.
The post Bantu Warga Bangun Jalan Makam, Polisi Ini Patut Diacungi Jempol appeared first on Polres Kabupaten Madiun.
from Polres Kabupaten Madiun http://ift.tt/2pxegB5
via IFTTT
from Berita Polisi http://ift.tt/2pzWbTJ
via IFTTT
0 Comments