Ticker

6/recent/ticker-posts

Kapolres Tanah Laut Terima Kunjungan Wakapolda Kalsel Dan Dir Binmas

Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K menerima Kedatangan Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono, S.I.K., M.Si., yang didampingi Dir Binmas dan Kasubbid PID Bid Humas Polda Kalsel dalam rangka melaksanakan Asistensi Penguatan Bhabinkamtibmas, bertempat di Joglo Polres Tanah Laut, Kamis (1/9).

Pada arahannya Waka Polda Kalsel Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono asistensi penguatan ini dilaksanakan agar lebih memantabkan pelaksanaan tugas Bhabinkamtibmas dilapangan. Meski pun begitu, personel Bhabinkamtibmas harus bisa belajar mendengarkan agar bisa menyapaikan kepada masyarakat tentang aturan – aturan yang baik.

Bhabinkamtibmas harus mempunyai manfaat kepada masyarakat supaya masyarakat merasa terayomi dengan kehadiran personel Bhabinkamtibmas.

“Hilangkan rasa sombong pada diri sendiri, jangan merasa paling hebat,” pinta Wakapolda.

Setiap personel Bhabinkamtibmas harus tahu potensi yang ada didesanya masing – masing sehingga bisa memberikan informasi kepada masyarakat. Dan upayakan Bhabinkamtibmas didengar, dicintai dan dirindukan kehadirannya oleh masyarakat.

“Anggota Bhabinkamtibmas harus lebih peduli kepada masyarakat, sehingga masyarakat bisa memberikan partisipasi kepada anggota Bhabinkamtibmas itu sendiri,” harap Wakapolda Kalsel.

Sementara itu, Dir Binmas Polda Kalsel Kombes Pol Sri Damar Alam, S.I.K., S.H. dalam kesempatannya mengucapkan syukur karena Bhabinkamtibmas satu desa telah terpenuhi di wilayah hukum Polres Tanah Laut.

Sebab, tugas pokok Bhabinkamtibmas ialah menjaga Harkamtibmas agar masyarakat lebih terayomi, apalagi anggota Bhabinkamtibmas adalah superpower di mana tugas Satuan Kerja Polri ada di Bhabinkamtibmas.

“Saya berharap kita bisa cepat bangkit dan tetap bekerja dengan ikhlas dalam memberikan kontribusi terbaik untuk masyarakat, hindari dan jauhi segala bentuk pelanggaran,” tutur Dir Binmas.

Pada kesempatan yang sama Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Mochamad Rifa’i, S.I.K. diwakili Kasubbid PID Bid Humas Polda Kalsel Pembina TK.I Drs. Hamsan menuturkan bahwa dalam media sosial semua kegiatan Polri yang baik sudah di blowup.

Namun, kegiatan Bhabinkamtibmas yang inovatif / bagus hingga saat ini masih belum disampaikan secara menyeluruh di media sosial sehingga perlunya pemberitaan yang ada di Polres Tanah Laut.

“Bilamana Bhabinkamtibmas memiliki berita yang bagus agar bisa dibuatkan beritanya, kemudian Bid Humas Polda Kalsel akan membantu memviralkannya,” katanya.

Kegiatan Asistensi tersebut diikuti Seluruh para Pejabat Utama Polres Tanah Laut, Para Kapolsek dan seluruh Bhabinkamtibmas Polres Tanah Laut.

Berita Polisi, Beritapolisi,Berita Polisi Viral,Berita Polisi Terbaru,Berita Polisi Trending,Berita Polisi Hari ini, Berita Polisi Populer,Berita Polisi Paling Viral,Berita Polisi Indonesia



from Halo Dunia https://ift.tt/QmI1VUx https://ift.tt/6PamyOl
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments