BIDHUMAS – PMJ, Jakarta Utara, Jumat (31/03/2017)
Bripka Dulgani Bhabinkamtibmas Kel. Kapuk Muara Kel. Pluit Polsek Metro Penjaringan, Polres Metro Jakarta Utara, menindaklanjuti perintah Kapolsek AKBP. Bismo Teguh Prakoso SH SIK MH sambang dan koordinasi, untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, pada hari Kamid (30’03-2017). Jam 22.30 wib
Melaksanakan giat sambang Balai Warga dan Masjid Raudlatul Ulum Rt 16 Rw 04 kel. Kapuk Muara.
Dalam giat sambang tersebut Bimas bertemu dengan Para Ketua RT Bpk Ahmad Yani ( ketua 12 ), Bpk Wahono ( Ketua Rt 13 ), Bpk Edo ( ketua Rt 14 ), Bpk Udin ( Ketua Rt 17 ), dan di dapat informasi pembagian sembako dibagi dua tempat, Rt 12, 13, 14 di Masjid Raudlatul Ulum, dan untuk Rt 15, 16, dan 17 di Balai Warga Rt 16, dalam giat tersebut juga diadakan pengobatan gratis yang berada di lapangan Rt 17, dan Binmas menghimbau kepada Panitia pelaksana dari masing-masing Rt bisa mengatur pembagian sembako tersebut, untuk menghindari desakan yang bisa mengakibatkan musibah, karna undangan keseluruhan paket sembako ada 1700 kupon yang akan mengambil sembako.
serta mengimbau agar selalu meningkatkan kewaspadaannya untuk mencegah timbulnya tindak pidana yang mengganggu kamtibmas ditengah-tengah masyarakat.
Kegiatan sambang yang dilaksanakan anggota Polsek Metro Penjaringan Polres Metro Jakarta Utara ini bertujuan untuk memberikan bimbingan dan penyuluhan tentang peran serta masyarakat dalam pembinaan keamanan, ketertiban, dan berkerjasama dalam menjaga kamtibmas.
Selain itu juga, kegiatan ini digelar untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat sekitar sehingga terwujudnya wilayah aman dan kondusif, di Polsek Penjaringan umumnya di wilayah Hukum Polres Metro Jakarta Utara, sebagaimana yang diharapkan oleh pimpinan.
from tribratametro.com | Pusat Informasi dan Dokumentasi Polda Metro Jaya http://ift.tt/2mUUEdH
via IFTTT
from Berita Polisi http://ift.tt/2ogiHnn
via IFTTT
0 Comments