Ticker

6/recent/ticker-posts

ANTISIPASI KECELAKAAN, AIPTU KUSBIYANTO PASANG PEMBATAS JALAN RUSAK AKIBAT BENCANA LONGSOR

POLRES MADIUN – Hujan yang terus mengguyur Kabupaten Madiun sepekan terakhir membuat beberapa ruas jalan di Ds. Ngranget Kec. Dagangan menjadi tergerus karena longsoran. Salah satunya  seperti yang terjadi di jalan dusun Nganggrik, Ds. Ngranget Rt.14 Rw.02 kondisi jalan menyempit akibat longsor . Untuk menghindari hal tidak diinginkan,  Bhabinkamtibmas Aiptu Kusbiyanto bersama perangkat desa Ngranget memasang pembatas jalan dan tanda peringatan “BAHAYA” untuk mengingatkan pengendara agar berhati-hati.

Aiptu Kusbiyanto mengatakan, dirinya bersama perangkat Desa Ngranget serta warga setempat terus memantau terjadinya tanah longsor. Pasalnya, di desa binaan Aiptu Kusbiyanto tersebut rawan terjadi longsor.

“Ada satu titik tanah longsor dimana longsoran tersebut membuat jalan tergerus dan menyempit, jalan itu sangat membahayakan bagi pengguna jalan. Kami bersama perangkat desa memasang pembatas dan tanda “BAHAYA” di lokasi tersebut sebagai tanda supaya berhati-hati,” ujarnya.

“Curah hujan masih sangat tinggi yang berdampak pada longsor dan amblasnya jalan. Akses jalan telah mengancam bagi masyarakat dan pengendara jalan karena penyempitan badan jalan. Di sini memang sering terjadi longsor, diharapkan bagi pengendara untuk berhati-hati,” tambah Aiptu Kusbiyanto. (brm)

The post ANTISIPASI KECELAKAAN, AIPTU KUSBIYANTO PASANG PEMBATAS JALAN RUSAK AKIBAT BENCANA LONGSOR appeared first on Polres Kabupaten Madiun.

from Polres Kabupaten Madiun http://ift.tt/2oP9xKG
via IFTTT



from Berita Polisi http://ift.tt/2poOLDx
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments